Toeti Heraty ScholarshipBeasiswa Toeti Heraty adalah beasiswa untuk perempuan dan kelompok minoritas gender yang menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi strata S1, S2, S3 yang berkaitan dengan kajian gender dan ilmu filsafat. Misi Beasiswa Toeti Heraty atau Toeti Heraty Scholarship adalah untuk memberdayakan perempuan Indonesia agar tercipta perubahan sosial dan masyarakat yang berkeadilan gender melalui pendidikan. Beasiswa Toeti Heraty mengambil inspirasi dari sosok Toeti Heraty yang merupakan penulis, filsuf, dan pendiri Yayasan Jurnal Perempuan (YJP), lembaga nirlaba yang bergerak di bidang penelitian, pendidikan, dan penerbitan Jurnal Perempuan. Jurnal Perempuan adalah jurnal feminis pertama di Indonesia yang terbit pertama kali pada tahun 1996. Tujuan Beasiswa Toeti Heraty adalah untuk mendukung pendidikan di bidang yang tidak prominen di Indonesia, yaitu kajian gender dan ilmu filsafat. Toeti Heraty merupakan salah satu pendiri Jurusan Filsafat, Universitas Indonesia, tempat di mana kemudian mendedikasikan dirinya untuk mengembangkan ilmu filsafat. Sosok Toeti Heraty bukan saja sosok akademisi yang memproduksi begitu banyak karya, tetapi ia memiliki berbagai Inisiatif pada gerakan perempuan dan seni budaya. Toeti Heraty percaya bahwa pengetahuan dan penelitian tentang gender dan filsafat di Indonesia sangat penting dan perlu senantiasa didukung.
Program Utama dan Jadwal Pendaftaran
Alur Seleksi Toeti Heraty Scholarship 2025
Dalam proses seleksi THS 2025, terdapat dua jalur: jalur umum dan jalur khusus bagi mahasiswi di NTT, Maluku, dan Papua, yang masing-masing memuat ketentuan berikut:
|
Berkas yang perlu disiapkan bersama dengan pengisian formulir:
- CV pribadi dan scan KTP
- Scan Kartu Mahasiswa yang masih aktif
- Dua surat rekomendasi:
(1) Ketua Jurusan/Departemen atau dosen
(2) Komunitas atau organisasi yang pernah diikuti - Contoh tulisan yang pernah dipublikasi khusus bagi kandidat S2 dan S3
- Esai 1000 kata yang memuat salah satu dari tema berikut:
(1) Pentingnya Pendidikan Tinggi bagi Perempuan
(2) Pentingnya Perspektif Gender dan Filsafat dalam Menjamin Keadilan
(3) Pengalaman dan/atau Partisipasi dalam Mendorong Transformasi Sosial yang Sensitif Gender dan Inklusif
Apabila ada pertanyaan lebih lanjut, hubungi Andi Thoifatul melalui [email protected] atau WhatsApp ke +6285757172023
Formulir Toeti Heraty Scholarship 2025 |
Toeti Heraty dalam Kenangan
|
|
Toeti Heraty: Kupu-Kupu dalam Sinar Matahari“I want to live like a butterfly in the sun.” Ini bukan ungkapan Toeti Heraty tapi ungkapan Margaretha Zelle atau Mata Hari. Toeti Heraty tentu tidak pernah menjadi mata-mata, hanya sekali ia mencoba melakukan kegiatan mata-mata, ketika itu ia benar-benar ingin mengetahui apa yang akan dilakukan komunitas yang mencintainya untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-70. Kegiatan mata-mata tersebut sukses. Baca selengkapnya
|